Jumat, 11 November 2011

Dia Berada Jauh di Sana

kulihat dia sedang duduk beberapa meter dariku. dengan santai dan cueknya dia mengetik sesuatu di laptopnya. aku tau, pasti dia sedang nge-blog. itu kan hobinya? tak sadar kalau aku sedang mengamatinya. sebenarnya sih dia ga jauh beda dengan cowok lain. putih, tinggi, pokoknya gitu deh. tapi kenapa sepertinya ada sesuatu yang membuatku ngeliatin dia terus ya?

hampir setiap hari sepulang sekolah dia pasti nge-blog. heran, kayaknya ada aja yang dipostingnya. aku sendiri ga pernah coba-coba buka blognya, ya karena ngurus blog sendiri aja aku suka males, apalagi ngeliatin blog orang kan? setiap hari aku melihatnya sambil menunggu mamaku jemput sekolah. deketin? ga ah. malu. biarlah aku menatapnya dari kejauhan sampai aku mengetahui apa yang sebenarnya kurasakan ini. ga jelas banget tauk rasanya. bukan... bukan manis asem asin rame rasanya gitu

"kamu suka dia ya?" tanya Putra
"Eh? kata siapa? enggak kok. ga tau kenapa aku suka ngeliatin dia" balasku
"udah, deketin aja. ga usah gengsi"
"apaan sih? ga mau. biar aku ngeliatin dia dari jauh aja aku dah puas kok"
"ya elah, niat ga sih?"
"emang sebenarnya ga niat"
"kalau gitu ngapain suka?"
"Emangnya salah kalau aku suka dia?"
"aku jadi bingung sendiri. terserah kamu deh"

haha, dia menyerah. aku sendiri sebenarnya ga tau sama yang kurasain ini. ada yang bisa bantu aku?

-------------

Anoo.... aku sebenernya ga yakin apa ini pantas dimasukin ke kategori cerpen. Cuma asal-asalan nulis T.T

Tidak ada komentar:

Posting Komentar